-->

Kw Header



5 Manfaat Wortel Selain Untuk Kesehatan Mata

Manfaat wortel selain untuk kesehatan mata - Wortel memiliki nama latin Daucus carota merupakan sayuran berupa umbi yang berwarna jingga. Sayuran ini sudah tidak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Wortel sering digunakan sebagai pelengkap sup, cap cai, salad ataupun jus.
Manfaat wortel selain untuk kesehatan mata

Wortel sudah lama dikenal sebagai sayuran yang berkhasiat menjaga kesehatan mata. Hal ini dikarenakan wortel mengandung beta karoten yang tinggi. Sebuah wortel ukuran sedang mengandung sekitar 15.000 UI beta karoten.

Selain itu,  wortel mengandung berbagai zat diantaranya air, protein, karbohidrat, lemak, serat, mineral (kalsium, fosfor, besi, kalium, natrium, magnesium,  mangan, sulfur, tembaga, kromium, glutation), vitamin (A, B1, B6, C, E, dan K), pektin, biotin, asam folat, carotenoids (beta karoten, alpha keroten, lutein, likopen), phytofluene, umbeliferone, caffeic acid, chlorogenic acid, crallic acid, luteolin-7-glucoside, pyrrolidine, serta asparagine.

Baca Juga : Cara Menurunkan Kolesterol dan Resiko Stroke dengan Wortel

Mengapa wortel rasanya manis? Ini dikarenakan wortel mengandung lebih banyak gula dibanding sayuran lainnya. Kandungan gula pada wortel terdiri dari gula alamiah yaitu fruktosa, sukrosa, dektrosa, laktosa, dan maltosa.

Berikut ini khasiat-khasiat wortel bagi tubuh :
1. Menjaga kesehatan mata
Mungkin khasiat wortel yang pertama ini sudah tidak asing bagi Anda. Karena wortel mengandung beta karoten dan lutein yang tinggi. Menurut para ahli, dalam 1 mangkok wortel mengandung lebih dari 250% kebutuhan sehari.

Beta karoten dan lutein berkhasiat memperbaiki ketajaman penglihatan yang kurang pada malam hari (buta senja), melindungi mata dari degenerasi makula, dan menekan perkembangan katarak senilis (katarak yang biasa dialami orang usia lanjut).

Ketika tubuh kekurangan vitamin A, beta karoten akan diolah oleh hati menjadi 2 molekul vitamin A. Khasiat vitamin antara lain mencegah buta senja, mempercepat penyembuhan luka, dan mempercepat penyembuhan sakit campak.

2. Menurunkan kolesterol
Seorang peneliti bernama Immanuel Griffith dari Universitas Missouri di Amerika Serikat melakukan penelitian terhadap para suka relawan yang rata-rata berusia di atas 40 tahun dan pernah terkena serangan jantung.

Para relawan ini diharuskan mengonsumsi wortel sebanyak 250 gr per hari selama 1 bulan penuh. Setelah 30 hari, hasilnya menunjukkan bahwa kolesterol mereka menurun rata-rata 27%.

Kemampuan wortel dalam menurunkan kadar kolesterol diduga karena kandungan beta karoten.

3. Mengatasi sembelit
Kekurangan asupan merupakan salah satu penyebab terjadinya sembelit. Wortel mengandung serat yang tinggi sehingga berguna untuk mengatasi sembelit (konstipasi). Setiap 100 gr wortel terdapat sekitar 3 gr serat.

4. Meningkatkan gairah seksual
Daun wortel mengandung paspirine yaitu zat yang dapat merangsang kelenjar pituitary (kelenjar di bawah otak). Kelenjar pituitary kemudian memberikan perintah untuk melepaskan hormon seksual.

Selain itu, wortelnya berkhasiat dalam mengatasi masalah gairah bercinta suami istri. Zat dalam wortel dapat mengatasi masalah seksual dengan cara merangsang kelenjar endoktrin, kelenjar adrenalin, dan kelenjar kelamin khususnya dalam hal kemandulan.

Baca Juga: Penderita Ginjal Wajib Menghindari Belimbing! Ini Alasannya

5. Mendetoks racun dari dalam tubuh
Wortel bermanfaat dalam membuang zat beracun dari dalam tubuh. Sebenarnya pengeluaran zat beracun ditangani oleh ginjal, namun zat pada wortel membantu kerja ginjal dalam membuang zat beracun tersebut. Zat beracun tersebut kemudian dibuang melalui kencing.

6. Menurunkan resiko kanker
Kandungan karoten dan asam folat pada wortel dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan punya khasiat antikanker. Mengonsumsi makanan berkaroten tinggi menyebabkan turunnya kejadian kanker payudara post menopause hingga 20% dan kanker kolon, laring, esofagus, prostat, kemih, dan serviks hingga 50%.

Penelitian Brigham and Women's Hospital, Boston, membuktikan bahwa wanita yang mengonsumsi 4 batang wortel selama 5 kali seminggu, mengalami penurunan kanker indung telur hingga 54%.

Sedangkan penelitian yang dilakukan di Sweden terhadap 61.000 wanita yang mengonsumsi antioksidan seperti wortel selama 4-6 kali. Hasilnya, resiko kanker ginjal menurun sampai 54%.

Baca Juga : Cara Menjaga Kesehatan Mata dengan Makanan Ini

Demikian penjelasan mengenai manfaat wortel selain untuk kesehatan mata. Semoga bermanfaat bagi Anda. Terima kasih.

Lainnya : 6 Manfaat Tomat Untuk Kesehatan yang Luar Biasa

ADS Bawah Judul

ADS Kw Mid Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Tengah Artikel 3

ADS Kw Bawah Artikel