-->

Kw Header



6 Aplikasi Jual Foto Dapat Uang dari Smartphone 2021

Aplikasi Jual Foto Dapat Uang - Mungkin menghasilkan uang miliaran rupiah dengan hanya menjual foto adalah hal yang terdengar mustahil. Ghozali Everday adalah bukti nyata bahwa berjualan foto bisa menghasilkan uang miliaran. Banyak orang kemudian terinspirasi cara menghasilkan uang seperti Ghozali Everday.


Anda tidak perlu memiliki kamera DSLR. Cukup dengan smartphone Anda bisa menciptakan foto bagus. Smartphone sekarang umumnya dilengkapi kamera yang bagus. Dengan dukungan aplikasi-aplikasi edit foto, maka Anda bisa meningkatkan kualitas dan nilai jual hasil foto Anda. Berikut ini aplikasi untuk jual foto dapat uang.


1. Opensea

Opensea adalah aplikasi yang digunakan Ghozali Everday untuk menjual fotonya. Opensea telah digunakan oleh sekitar 300 ribu pengguna. Opensea menjadi marketplace karya seni seperti foto, video, dan lainnya. Semua karya seni dijual dalam bentuk NFT (Non Fungible Token). Mayoritas transaksi pembayaran di Opensea dilakukan dengan mata uang kripto Ethereum.

Download Opensea


2. ShutterStock Contributor

Jaringan ShutterStock sangat luas sekali. Foto yang Anda jual di sini berpotensi dilihat lebih banyak orang. Jika foto Anda terjual, Anda akan mendapatkan komisi sekian persen. Besarnya persen komisi tergantung dari performa foto Anda. Jika foto Anda semakin banyak diunduh, maka lebih besar juga komisinya.

Unduh Shutterstock Contributor


3. EyeEm

EyeEm menjadi aplikasi dengan jaringan yang sangat luas. Setidaknya ada sekitar 25 juta fotografer yang menjual fotonya di aplikasi ini. Jika foto milik Anda terjual di sini, Anda akan mendapatkan keuntungan sebesar 50 persen. Setiap foto yang dijual di EyeEm dihargai minimal 20 dolar. Jadi, Anda bisa mendapat 10 dolar untuk setiap foto yang terjual.

Unduh EyeEm


4. Foap

Seperti EyeEm, aplikasi Foap juga menawarkan keuntungan sebesar 50 persen untuk setiap foto yang terjual. Anda juga bisa memperoleh ratusan dolar dari aplikasi Foap. Pihak Foap kerap mengadakan kompetisi untuk para penggunanya. Syarat utama untuk foto yang bisa dijual haruslah beresolusi 1.280 x 960 piksel.

Unduh Foap


5. Agora

Aplikasi Agora memiliki kelebihan bagi para member yang menjual fotonya. Setiap foto yang terjual, hasilnya akan masuk ke kantong mereka 100 persen. Tanpa potongan biaya apapun. Namun, hal tersebut tergantung dari level para member sendiri. Terdapat level Junior, Advanced, Pro, dan Master.

Unduh Agora


6. 500px

Aplikasi 500px bisa diakses dengan gratis atau berlangganan. Dengan akun gratis, Anda hanya berhak meng-upload 7 foto dalam seminggu. Untuk komisi, kontributor akan mendapat 60 persen dari setiap foto yang terjual. Di sini, kontributor baru punya kesempatan besar untuk bersaing dengan kontributor lama. 500px memiliki sistem yang memungkinkan konten dari kontributor baru muncul lebih dulu.

Unduh 500px

Sekian informasi tentang beberapa aplikasi untuk menjual foto. Semoga bermanfaat.

0 Response to "6 Aplikasi Jual Foto Dapat Uang dari Smartphone 2021"

Posting Komentar

ADS Bawah Judul

ADS Kw Mid Artikel

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Tengah Artikel 3

ADS Kw Bawah Artikel